Senin, 25 Februari 2013

Kediri rencana akan bangun Ring Road..


Kediri (beritajatim.com) - Walikota Kediri Samsul Ashar akan menitik fokuskan sektor pembangunan sebagai upaya mendongkrak laju perekonomian sepanjang tahun 2011 ini. Orang nomor satu di Kota Tahu itu berkeinginan membangun ring road tembus ke wilayah Kabupaten Kediri
Keinginan Walikota Kediri ini adalah kelanjutan dari rencana pendirian Jembatan Brawijaya Kediri yang membutuhkan anggaran Rp 71 milliar, serta proyek pembangunan Stadion Jayabaya berkapasitas 40 ribu orang penonton, sebagai jawaban dari persoalan minimnya kapasitas Stadion Brawijaya Kediri yang hanya mampu menampung 15 ribu penonton.
"Pertama Jembatan Brawijaya, kemudian ring road yang tembus Terminal Baru Kediri menuju ke Rumah Sakit Islam (RSI) Al- Arafah. Apabila Kabupaten Kediri dapat dipetung, maka diteruskan ke wilayah Kelurahan Manisrenggo," kata Walikota Kediri Samsul Ashar, Senin (3/1/2011).
Kendati belum melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri, namun Samsul Ashar mengaku, sudah melakukan pembicaraan dengan pemerintah pusat.
"Dua alasan yang mendasar pada proyek ring road ini yakni, menyelesaikan masalah kemacetan di perkotaan serta mengantisipasi terjadinya bencana, misalnya, banjir," imbuh Samsul Ashar.
Pembangunan yang akan dikerjakan tahun ini, imbuh Walikota bukn karena faktor urgensi, tetapi dalam upaya penataan perkembangan perekonomian serta menentukan matrik dalam tata arah pembangunan di Kota Kediri. [nng/but]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar